Tips mengatasi tangan yang kasar dengan minyak kelapa dan vanila

Tips mengatasi tangan yang kasar dengan bahan alami yang mudah digunakan dalam merawat dan menjaga kulit tangan yang kasar, dengan tips mengatasi tangan yang kasar dengan minyak kelapa dan vanila ini pastinya menjadi salah satu solusi alternatif yang baik dan dapat anda manfaatkan agar kulit tangan anda tetap lembut sepanjang hari.

Memiliki kulit tangan yang kasar pastinya amat mengganggu, dengan kondisi kulit tangan yang kasar ini biasanya seseorang akan menjadi canggung ketika bersentuhan. Kulit tangan yang kasar itu sendiri dapat terjadi dari berbagai macam hal yang tanpa anda sadari. Kebiasaan sehari-hari dapat menjadi pemicu munculnya kulit kasar pada tangan anda.

Berikut ini bahan alami yang dapat anda pergunakan dalam merawat kulit tangan pada tips mengatasi tangan yang kasar dengan minyak kelapa dan vanila. Kandungan bahan alami yang terdapat pada minyak kelapa seperti vitamin E pastinya akan menjaga kulit tetap sehat. Sedangkan vanila dapat menjadikan kulit tangan menjadi lebih lembut.

Cara mengatasi tangan yang kasar menggunakan minyak kelapa;

Siapkan bahan-bahan yang diperlukan seperti ½ cangkir minyak kelapa, 1 sendok makan madu dan ½ sendok makan vanila bubuk.

Campurkan minyak kelapa pada mangkuk dan tambahkan madu lalu aduk hingga kedua bahan tersebut bercampur sempurna. Setelah cukup tercampur tambahkan bubuk vanila dan untuk kemudian diaduk kembali hingga seluruh bahan tersebut tercampur sempurna.

Simpan bahan ini pada lemari es dan tunggu hingga agak mengental untuk selanjutnya anda pergunakan dalam merawat kulit tangan yang kasar tadi.

Ambil kira-kira satu sendok teh campuran bahan tadi lalu gosokan pada tangan anda secara merata dan fokuskanlah pada bagian tangan yang kasar. Setelah langkah tadi, kenakan sarung tangan yang terbuat dari bahan katun yang tipis lalu rendam tangan anda pada adonan yang di mangkuk tadi diamkan hingga kurang lebih 20 menit. Kemudian cuci bersih tangan anda sampai benar-benar bersih tidak ada lagi bahan yang menempel pada tangan anda.

Setelah melakukan perawatan tersebut lanjutkan dengan mengenakan pelembab atau lotion untuk tangan anda. Ketika anda melakukan perawatan ini secara rutin maka tentunya hasil tangan yang halus dan juga lembut dapat anda miliki dalam waktu yang tidak terlalu lama.